Yuk, Cari Tahu Perbedaan antara Liontin & Kalung Emas dengan Berlian

02/01/2023

678

Saat ini, ada berbagai jenis kalung dengan desain yang unik, seperti kalung emas bertatahkan berlian hingga liontin berlian klasik yang mampu membuat look makin menawan. Salah satu perhiasan yang banyak digemari untuk mengelevasi penampilan adalah kalung dan liontin.

Namun, tahukah Anda bahwa kalung emas dengan berlian dan liontin merupakan dua jenis perhiasan yang berbeda? Kedua jenis perhiasan ini memiliki bentuk dan fungsi yang tidak sama lho! Supaya tak salah paham, Anda harus tahu perbedaan mendasar antara kalung dengan liontin berikut ini.

Dari segi definisinya

Kalung atau necklace adalah jenis perhiasan yang dipakai dengan cara melingkarkan di leher. Kalung bisa berupa rantai ( chain necklace), choker , ataupun kalung dengan susunan mutiara.

Sementara itu, liontin atau pendant adalah perhiasan yang menggantung pada kalung. Bentuk liontin bisa bermacam-macam, seperti bentuk hati, inisial nama, halo pendant , dan sebagainya.

Dari penggunaannya

Kalung biasanya hanya dipakai dengan cara dilingkarkan pada leher. Sementara liontin atau pendant , tak harus digantung pada kalung, tapi bisa saja di perhiasan lain misalnya pada gelang.

Meski penggunaan liontin pada kalung banyak dijumpai, namun ada pula model kalung yang tidak menggunakan pendant atau liontin. Misalnya kalung dengan jenis single strand necklace tanpa liontin.

Itulah perbedaan antara kalung dan liontin yang perlu Anda pahami. Nah, apabila Anda sedang mencari kalung emas dengan butiran berlian yang menawan, kunjungi butik MONDIAL terdekat untuk menemukan berbagai keindahan model kalung emas terbaru bertabur berlian. Salah satunya pada #AzureCollection , koleksi perhiasan kaya berlian dan blue sapphire yang indah.

Keanggunan Kalung Bernuansa White Gold Bertabur Berlian dan Safir di Azure Collection

#AzureCollection adalah rangkaian perhiasan bertabur safir biru yang cocok untuk digunakan di perayaan akhir tahun dan menyambut momen liburan yang mewah dan berkelas. Perhiasan di Azure Collection terdiri dari cincin, kalung bernuansa white gold dengan berlian, bangle , liontin, dan anting-anting yang semuanya memiliki sematan safir biru yang mewah.

Mengusung desain bergaya Art Deco , Azure Collection dirancang untuk menciptakan keanggunan dengan desain yang modern untuk para wanita yang berani menyatakan #ImDifferent. Gaya Art Deco pada perhiasan Azure diekspresikan melalui garis-garis cutting yang presisi, bentuk multi-dimensi berulang, serta batu permata potongan baguette dengan tatahan yang menawan.

Blue sapphire sebagai precious stone di koleksi ini diyakini menarik kesejahteraan, berkah, dan karunia di masa depan. Safir juga menjadi populer sebagai simbol cinta. Cincin safir biru yang diberikan saat Pangeran Charles dari Kerajaan Inggris, melamar Lady Diana berbalut blue sapphire oval 12 carat yang begitu ikonik.

Untuk menyemarakkan penampilan Anda di berbagai momen spesial, kurasi model kalung emas bertabur berlian di koleksi Azure dari MONDIAL berikut sempurna untuk dijadikan pilihan.

Kalung dengan desain khas Art Deco bentuk persegi berpola linier berulang menambah kesan elegan pada penampilan Anda. Keindahan berlian berpadu dengan 15 butir batu safir biru yang cantik nan menawan.

patern

Kalung Emas Berhiaskan Berlian dan Safir di Azure Collection

Anda juga bisa memilih kalung dengan liontin desain unik dan khas berikut. Kalung emas terbaru dengan berlian ini memiliki bentuk kesatuan tiga hexagon yang menawan dengan paduan berlian serta butiran safir dengan tatahan baguette dan round yang menyemarakkan penampilan.

owhef

Model Kalung Emas Bertabur Safir yang Menawan

Koleksi Kalung Emas Terbaru Bertabur Berlian MONDIAL yang Tak Kalah Indah

Selain #AzureCollection, Anda juga dapat melengkapi koleksi model kalung emas dengan  berlian dari seri Illustro MONDIAL. Seri perhiasan yang kaya butiran berlian berkualitas tinggi eksklusif dari MONDIAL. Kalung ini membuat Anda tampil lebih percaya diri dan stand out!

dgk

Kalung Emas Putih dengan Berlian yang Stunning Koleksi Illustro

Satu lagi dari koleksi Illustro yakni kalung bernuansa white gold bertabur berlian MEC berpotongan round, pear, dan marquise . Liontin berlian bernuansa white gold 18K ini otomatis memberi nuansa kemewahan pada area decolletage Anda!

image-9

Kalung Emas Terbaru dengan Butiran Berlian MONDIAL Illustro

Anda juga dapat menentukan pilihan pada Gala Collection dari MONDIAL. Model kalung emas terbaru dengan berlian ini begitu unik dengan bentuk menyerupai kipas. Seperti pendant necklace bertatahkan 44 round diamond berikut dengan kombinasi white dan rose gold y ang patut dimiliki.

kalung-kipas

Model Kalung Emas Terbaru dengan Berlian #ImDifferent

Lengkapi koleksi kalung bernuansa white gold bertabur berlian Anda dengan fancy necklace di koleksi MONDIAL Dreams. Tampil elegan dan menawan dengan berlian berpotongan pear shape, marquise, dan princess yang memberikan kesan berbeda di look Anda!

Kalung Emas Terbaru dengan Berlian Penuh Pesona MONDIAL Dreams

Hadiah Kalung Emas dengan Berlian dan Liontin dari MONDIAL

Momen akhir tahun Anda akan lebih sempurna dengan exclusive gift dari MONDIAL! Khusus di penghujung tahun ini, ada hadiah liontin berlian dengan desain unik yang bisa dimiliki melalui pembelian perhiasan Anda di #MONDIAL (sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku).

Kalung berbalut emas 5,572 gram dengan berlian dan liontin bentuk pita ini dipermanis dengan dengan 47 butir diamond dan 20 butir sapphire yang menawan.

hjvcd

Liontin Berlian Exclusive Gift Akhir Tahun MONDIAL

Ada juga kalung emas dengan berlian, yang dilengkapi liontin bentuk angsa yang tak kalah mewah. Liontin berlian angsa dengan emas 2,471 gram ini disematkan 11 butir diamond yang membuat tampilannya semakin charming !

swan

Liontin Berlian Bentuk Angsa yang Menawan

Temukan berbagai model kalung emas terbaru yang kaya berlian dan koleksi perhiasan lainnya di butik MONDIAL terdekat. Anda juga dapat melihat rekomendasi perhiasan mewah lainnya di website MONDIAL atau follow Instagram MONDIAL . Jangan lewatkan kesempatan berhadiah dengan pembelian perhiasan di akhir tahun karena #alliwantismondial!

Berita Lainnya

21/01/2025 Pesona Diamond Necklace MONDIAL yang Dipakai Para Selebriti di Tahun 2024
 
10/01/2025 Tips Memilih Kalung Berlian sebagai Keberuntungan di Tahun Baru Imlek 2025
 
09/01/2025 Tampil Stylish dengan Cincin Pria di Acara Formal Chinese New Year
 

BEYOND MONDIAL

icon wa
TALK TO US!