Beberapa Alasan Mengapa Kamu Harus Segera Memiliki Model Kalung Terbaru

30/08/2023

Model kalung kini semakin bervariasi jenisnya. Tak hanya untuk melengkapi penampilan, nyatanya penggunaan model kalung emas dengan berlian juga bisa menambah kepercayaan diri seseorang. Ada banyak alasan mengapa Anda harus segera memiliki model kalung terbaru. Bukan hanya karena keinginan menambah koleksi saja, tetapi bisa juga karena hal lainnya. Lantas, apa lagi yang membuat Anda begitu penting harus membeli model kalung kekinian dengan berlian? Simak penjelasannya berikut ini!

Alasan Mengapa Anda Perlu Punya Model Kalung Berlian Terbaru

Ini dia sejumlah alasan mengapa Anda perlu menambah koleksi model kalung emas dengan berlian.

1. Sesuatu yang Berharga

Model kalung emas dengan berlian adalah perhiasan yang sangat berharga. Beberapa orang percaya bahkan mengukur harga diri dengan kualitas perhiasan berlian yang mereka punya. Seringkali pembelian berlian mencerminkan sejauh mana mereka percaya bahwa mereka pantas mendapatkan perhiasan itu.

2. Sebuah Pencapaian

Sebagai perhiasan yang berharga dan bernilai, maka membeli model kalung emas dengan berlian juga dapat dikatakan sebagai sebuah pencapaian bagi seseorang. Semakin besar emas dan berlian pada model kalung kekinian maka semakin besar pula rasa bangga yang dicapai.

3. Cerminan Kualitas Diri

Banyak orang meyakini bahwa membeli perhiasan berlian atau model kalung berlian terbaru untuk diri sendiri atau orang lain merupakan sebagai bentuk ekspresi diri. Mencerminkan kepribadian seseorang yang mempesona, berkelas, dan berkualitas.

4. Memberi nuansa mewah, elegan, dan berkelas

Model kalung berlian memang banyak jadi pilihan dibandingkan model kalung biasa. Pasalnya, perhiasan dengan berlian mampu memberikan nuansa mewah dan elegan pada setiap penampilan. Berlian mampu pancarkan kilauan yang tak tertandingi sehingga bisa meningkatkan kepercayaan diri.

Itu dia sejumlah alasan mengapa penting menambah koleksi model kalung emas dengan berlian. Bicara soal koleksi perhiasan, MONDIAL punya deretan perhiasan yang tak boleh Anda lewatkan. Simak berikut ini!

Model Kalung Terbaru dari MONDIAL Dreams

Salah satu koleksi perhiasan #MONDIAL yang jadi idaman para pencinta perhiasan adalah #MONDIALDreams. Koleksi ini merupakan perhiasan bertatahkan berlian yang terinspirasi dari kemauan dan kepercayaan diri untuk menaklukkan mimpi. Menyoroti kemewahan di setiap desainnya dengan sematan berlian yang beragam.

Sematan berlian yang mewah ini merepresentasikan berbagai mimpi yang bisa dicapai. MONDIAL Dreams dirancang dengan berbagai inspirasi, penyemangat, apresiasi, yang menemani perjalanan Anda untuk meraih mimpi.

Koleksi MONDIAL Dreams terdiri dari berbagai jenis perhiasan. Kalau Anda mencari model kalung kekinian, salah satu yang bisa jadi rekomendasi yakni kalung dengan desain elegan dan bertabur berlian ini. Tampilannya begitu memesona, mampu pancarkan aura diri yang  menawan.

Tak hanya itu, ada pula model kalung bertatahkan berlian yang cantik dengan nuansa white gold . Desainnya begitu mewah dengan berlian berpotongan pear shape, marquise, dan princess yang mengelilinginya.

Model kalung dengan berlian yang elegan dari MONDIAL

Anda juga bisa memilih model kalung emas dengan tatahan berlian lainnya. Desainnya yang versatile dengan imbuhan 18 butir berlian round pear shape mampu membuat look makin elegan dan berkelas!

Model kalung emas bertatahkan berlian yang sophisticated

Selain itu, ada model kalung kekinian lainnya yang tak kalah menawan. Kalung dengan 13 butir baguette round diamond yang disusun sejajar ini sempurna mengelevasi gaya Anda yang stunning!

Model kalung berlian koleksi MONDIAL Dreams yang cantik

Anda juga tak boleh melewatkan kolaborasi terbaru dari MONDIAL dan Naufal Abshar. #MONDIAL terus up-to-date dalam menghadirkan inovasi, salah satunya melalui koleksi #MONDIALDreams terbaru.

Kolaborasi MONDIAL X Naufal Abshar yang Tak Boleh Dilewatkan

#MONDIAL sebagai high end jewelry brand di bawah Central Mega Kencana menghadirkan inovasi terbaru dalam perhiasan MONDIAL Dreams. Menggandeng seniman muda Indonesia, Naufal Abshar, MONDIAL ciptakan kolaborasi eksklusif dalam menggabungkan karya seni dan perhiasan.

Perhiasan dan karya seni merupakan dua hal yang saling terintegrasi satu sama lain. Hal ini terlihat dalam kolaborasi #MONDIAL dan Naufal Abshar terbaru yang menghasilkan sebuah artwork yang terinspirasi dari Dreams. Dreams merupakan karya seni yang menampilkan makna dari bermimpi dan merepresentasikan berbagai mimpi yang bisa dicapai. Karya Naufal memiliki nafas artistik dan modernitas yang mencerminkan anak muda yang punya mimpi, selaras dengan koleksi MONDIAL Dreams.

Artwork hasil kolaborasi dengan Naufal Abshar ini diaplikasikan juga ke dalam bentuk merchandise seperti scarf, coaster, pouch, dan tumbler yang bisa didapatkan para pelanggan dengan membeli koleksi MONDIAL Dreams (syarat dan ketentuan berlaku).

Berlian Brilliant Rose MONDIAL, Branded Diamond dengan Sentuhan Rosette yang Indah

MONDIAL menyediakan koleksi branded diamonds dengan constructive and fancy design . Memberi karakter dan identitas yang khas untuk tampil beda dan menonjol dari yang lain, salah satu koleksi yang patut jadi pilihan adalah Brilliant Rose. Berlian ini tergolong langka, sangat eksklusif karena hanya tersedia di CMK, dengan lisensi khusus dari South Africa.

Model kalung berlian terbaru koleksi MONDIAL Brilliant Rose

Brilliant Rose adalah koleksi perhiasan berlian MONDIAL yang dibentuk dengan 66 facets yang mengagumkan. Berlian ini tergolong rare , karena hanya 1 dari 15 berlian yang bisa menjadi berlian Brilliant Rose. Tak hanya itu, keindahan koleksi Brilliant Rose MONDIAL dilengkapi dengan motif rosette yang diletakkan secara geometris dalam warna pelangi. Selain sentuhan diamond yang berkilauan, terdapat permata ruby yang disematkan di setiap koleksi Brilliant Rose yang menjadi trademark dari MONDIAL Brilliant Rose.

Model Kalung Emas dengan Berlian Istimewa Ada di Butik MONDIAL!

MONDIAL selalu jadi incaran para pencinta perhiasan karena sentuhan kemewahan dan detail perhiasannya mampu menjadi pemanis pada keseluruhan tampilan. #MONDIAL ditujukan untuk setiap wanita yang gemar tampil elegan dan modis, juga mengagumi perhiasan untuk sebagai warisan turun temurun. Perhiasan MONDIAL adalah beauty investment terbaik yang patut dimiliki setiap wanita.

Segera temukan koleksi model kalung terbaru favorit Anda di butik MONDIAL yang tersebar di kota besar di Indonesia. Koleksi perhiasan dari MONDIAL Dreams juga kolaborasi bersama Naufal Abshar juga bisa Anda temukan di butik MONDIAL. Nantikan update terbaru koleksi perhiasan MONDIAL dengan mengunjungi www.mondialjeweler.com dan follow official Instagram MONDIAL !

Berita Lainnya

21/01/2025 Pesona Diamond Necklace MONDIAL yang Dipakai Para Selebriti di Tahun 2024
 
30/12/2024 Sambut Tahun Baru 2025 dengan Diamond Necklace yang Berkilau
 
29/12/2024 Makna Sentimental Memberikan Liontin Berlian sebagai Hadiah
 

BEYOND MONDIAL

icon wa
TALK TO US!