Sebaiknya Lepas Anting Berlian Mewah Kamu Sebelum Melakukan 5 Aktivitas Ini

01/11/2022
ksadh

Perhiasan anting-anting seringkali menjadi simbol bagi wanita untuk tampil berbeda dan lebih menawan. Apalagi di Indonesia, perempuan yang baru lahir pun sudah ditindik telinganya, yang menandakan seksualitasnya sebagai anak perempuan. Seiring pertumbuhan hingga dewasa, wanita kerap memakai perhiasan seperti anting berlian mewah sebagai item fesyen yang menunjang penampilan, sekaligus menjadi collectible jewelry.

Tak heran, ada banyak model anting berlian mewah yang berkembang dalam dunia perhiasan dan fashion. Pasalnya, perhiasan anting berlian mewah dapat menegaskan statement look pemakainya dan menjadi bagian penampilan yang mengesankan #ImDifferent.

Meski jamak digunakan untuk keseharian, perhiasan anting berlian mewah ternyata perlu dilepas saat melakukan aktivitas tertentu. Hal ini agar anting berlian mewah tetap terjaga, tidak hilang, atau rusak saat beraktivitas.

Aktivitas yang Perlu Dihindari

Berikut ini adalah beberapa aktivitas sehari-hari yang perlu dihindari saat mengenakan perhiasan anting berlian mewah. Jika Anda ingin melakukan beberapa aktivitas ini, sebaiknya anting berlian mewah ditanggalkan terlebih dahulu.

1.Tidur

Aktivitas tidur, baik pada malam maupun siang hari, sangat rentan jika masih menggunakan anting-anting terutama perhiasan anting berlian mewah. Selain berisiko merusak berlian saat tidur, pemakaian anting berlian mewah juga cenderung tidak nyaman saat tidur. Karena itu, penting bagi pencinta perhiasan untuk menjaga koleksi anting berlian mewah dengan melepasnya sesaat sebelum tidur.

2.Kegiatan Fisik

Kegiatan fisik seperti berolahraga juga perlu diperhatikan. Sebaiknya, Anda tidak mengenakan perhiasan anting berlian mewah saat berolahraga seperti berlari, berenang, hiking, panjat tebing, ataupun aktivitas fisik outdoor lainnya. Gerakan fisik yang intens dan mobile bisa menyebabkan anting-anting terlepas tanpa diketahui. Jika aktivitas Anda berada di luar ruangan, maka proses pencarian anting-anting pun menjadi lebih menyulitkan.

3.Olahraga Grup

Selain olahraga yang disebutkan di atas, Anda juga sebaiknya tidak menggunakan anting-anting berlian mewah saat berolahraga grup, misalnya: sepak bola, bola voli, dan sebagainya. Pasalnya, olahraga dalam grup memungkinkan terjadinya gesekan fisik tanpa disengaja. Alhasil, penggunaan anting-anting bisa saja terlepas, atau bahkan mencederai rekan satu tim olahraga; ketika benturan fisik tanpa sengaja terjadi.

Karena itu, penting bagi pemilik anting berlian mewah menjaga salah koleksinya dari risiko hilang dan rusak. Seperti halnya perhiasan berlian mewah lain, anting berlian mewah memiliki nilai yang tinggi. Salah satunya, koleksi anting berlian mewah terbaru dari brand MONDIAL.

Perhiasan Anting Berlian Mewah Azure Collection

Desain anting berlian mewah terbaru dari #AzureCollection sangat menawan karena menggabungkan dua batu permata yakni safir biru dan berlian. Anting berlian mewah dari Azure collection mengusung bentuk geometri, dengan tatahan berlian dan safir yang sangat berlimpah.

Hal ini kian menegaskan kemewahan dan keanggunan para wanita pemakainya. Koleksi anting berlian mewah terbaru ini juga cocok untuk segala momen kasual dan formal. Mulai dari aktivitas keseharian seperti bekerja di kantor, kuliah, berbelanja ke supermarket, makan di restoran, hingga acara resmi seperti seremoni, pernikahan, hingga pesta.

Seperti pada model anting berlian mewah yang mengusung bentuk geometri oval dengan nuansa white gold 18K seberat 4.058 gram. Desain anting berlian mewah ini menggunakan 40 butir round sapphire, dan round, pear, oval, F VVS diamonds . Kedua, ada pula model anting berlian mewah dengan geometri bentuk layangan.

azure-2

Anting Berlian Mewah Bertabur Batu Permata Safir dan Berlian

Anting berlian mewah ini juga berupa emas putih 18K dengan berat 5.506 gram. Kemewahan anting-anting ini ditunjukkan dengan enam butir baguette sapphire , serta round dan pear F VVS diamonds yang mencapai 1,013 carat .

ccw

Perhiasan Anting Berlian Mewah dari MONDIAL dengan Geometri Segi Enam

Ketiga, ada koleksi anting berlian mewah masih dengan geometri bentuk layangan. Di tengahnya, bertatah taburan round and pear F VVS diamonds . Selain itu, anting berlian mewah dengan emas putih 18K ini juga bermahkotakan batu safir biru sebanyak 12 butir dengan potongan baguette.

azure

Desain Anting Berlian Mewah dengan Emas Putih 18k dari MONDIAL

Terakhir, ada anting berlian mewah emas putih 18K seberat 6.582 gram. Desain anting berlian mewah ini menggunakan geometri segi enam dengan bandul rangkaian round, marquise, pear F VVS diamonds di tengahnya. Selain itu anting berlian mewah ini juga bertabur 20 butir baguette sapphire seberat 1,079 carat.

nnk

Azure Collection yang Rilis Bertepatan dengan MONDIAL Anniversary Bulan September.

Perayaan Ulang Tahun MONDIAL

Azure Collection ini tidak lepas dari perayaan #MondialAnniversary yang jatuh pada bulan September. Selain menggunakan berlian dengan potongan yang beragam serta berkualitas  Gemological Institute of America (GIA), MONDIAL juga memilih safir yang dikenal sebagai batu kelahiran September ( birthstone ).

Batu safir juga dikenal sebagai batu permata terkuat setelah berlian. Safir berasal dari kata sapheiros (diambil dari bahasa Yunani) yang berarti ‘bright blue stone’ . Batu ini diyakini untuk menarik kesejahteraan, berkah, dan karunia di masa depan; dan melambangkan kemuliaan, kejujuran, ketulusan, dan kesetiaan.

Tidak hanya itu, koleksi perhiasan berlian Azure collection dari #Mondial terdiri dari cincin berlian wanita, kalung, liontin berlian, serta gelang berlian. Koleksinya ini dibuat untuk menciptakan keanggunan yang memiliki karakter anti-tradisional. Desain anting berlian mewah dalam koleksi ini juga melambangkan kekayaan dan kecanggihan. Karenanya, perhiasan terbaru ini mewakili modernitas, dan sangat kekinian.

Belum lagi fitur karakteristik pada perhiasan yang disempurnakan oleh Art Deco style . Gaya ini ditandai dengan kerapian geometris yang diekspresikan melalui garis-garis tepat, sudut tajam, efek keramik, dan pola linier.

Para pencinta berlian yang ingin tampil #ImDifferent, bisa memilih beragam model anting berlian mewah dalam Azure collection, serta perhiasan berlian mewah MONDIAL lainnya melalui butik-butik MONDIAL di seluruh Indonesia. Berbagai perhiasan berlian asli dalam koleksi lain juga bisa dilihat dalam katalog MONDIAL bulan September, maupun melalui website mondialjeweler.com dan akun Instagram MONDIAL.

#Mondial

#ImDifferent

#AzureCollection

#MondialAnniversary

More News

21/01/2025 Pesona Diamond Necklace MONDIAL yang Dipakai Para Selebriti di Tahun 2024
 
07/01/2025 Hadiahkan Kekasih Anda Cincin Wanita sebagai Pemanis Awal Tahun
 
06/01/2025 Self Reward di Awal Tahun dengan Kilauan Cincin Berlian
 

BEYOND MONDIAL

icon wa
TALK TO US!