Deer Charm Bangle, New Bangle Collection dari Frank Gold

13/02/2023
frank-deer

PT Central Mega Kencana (CMK), perusahaan ritel perhiasan yang menaungi merek perhiasan berlian MONDIAL, Frank & co., dan The Palace, kembali menghadirkan inovasi terbarunya lewat koleksi perhiasan wanita, yakni Deer Charm Bangle by Frank Gold. Sebelumnya, lini Frank Gold telah meluncurkan beberapa koleksi perhiasan emas wanita yang mengusung emas atau plain gold 18 karat berbahan dasar premium yang menggunakan teknologi Italia. Kali ini, koleksi perhiasan emas wanita terbaru tersebut dihadirkan dalam wujud bangle dengan desain chic dan cantik.

Inspirasi awal koleksi Deer Charm Bangle

Deer Charm Bangle adalah new bangle collection dari lini Frank Gold yang terinspirasi dari berbagai bentuk kegemaran khalayak ramai. Koleksi perhiasan ini menghadirkan lima pilihan bangle atau gelang emas kekinian dengan berbagai shape yang diberi sentuhan enamel cantik dan ikon binatang rusa.

Inilah yang menjadikan Deer Charm Bangle salah satu koleksi perhiasan emas unik dan wajib Anda miliki. Di samping itu, Frank Gold juga senantiasa menghadirkan koleksi perhiasan modern yang cocok untuk Anda gunakan sendiri atau dijadikan sebagai hadiah menarik ke kerabat terdekat, termasuk Deer Charm Bangle ini.

Desain Geometric yang Cocok untuk Dipakai Sehari-hari

Koleksi gelang emas wanita yang dihadirkan lewat Deer Charm Bangle terdiri dari berbagai bentuk, mulai dari lingkaran, oktagon, persegi panjang, hati, hingga quatrefoil . Semua bentuk tersebut dapat menciptakan kesan tersendiri bagi penggunanya. Misalnya, desain lingkaran, oktagon, dan persegi panjang pada bangle dapat memberikan kesan modern serta edgy .

Di sisi lain, jika ingin menampilkan nuansa manis atau sweet, Anda bisa memilih shape hati dan quatrefoil pada koleksi gold bangle dari Deer Charm Bangle by Frank Gold ini. Pilihan shape- nya yang beragam membuat Anda lebih mudah untuk memilihnya sesuai dengan nuansa dan mood yang ingin dihadirkan.

Warna Maroon dan Ikon Rusa yang Chic

gold-bangle

Gold bangle dari koleksi Dear Charm Bangle, Frank Gold

Tak hanya hadir dengan lima pilihan unik, gelang emas model terbaru dari Frank Gold ini juga hadir dengan enamel cantik berwarna maroon . Diletakkan pada salah satu sisinya, enamel cantik ini tidak terkesan berlebihan, justru menghadirkan kesan cantik, serta dapat menunjang penampilan setiap wanita yang memakainya.

Selain enamel cantik berwarna maroon , gelang emas wanita dari Deer Charm Bangle juga hadir dengan charm ikon rusa yang memikat. Adanya ikon rusa pada koleksi perhiasan ini bisa menjadi ide hadiah unik bagi teman atau saudara dekat Anda yang menggemari binatang rusa dan segala hal yang berkaitan dengannya.

Berat dan Kandungan Emas pada Deer Charm Bangle

Seluruh koleksi woman’s bangle dari Deer Charm Bangle by Frank Gold ini hadir dengan kandungan emas murni atau plain gold 18 karat. Tak hanya itu, pilihan emas yang digunakan pun berasal dari material premium dengan desain modern khas Italia yang juga diproses dengan teknologi dari negara penghasil keju dan wine itu.

Tak hanya kandungan emas murninya yang diproses dengan teknologi dan desain modern, Deer Charm Bangle juga memiliki memiliki berat yang sama untuk lima pilihan gold bangle -nya, yakni 5,8 gram. Dengan berat hampir mencapai 6 gram, Deer Charm Bangle tidak terlihat heavy dan too much saat dipakai.

Kualitas Terbukti dengan Adanya Sertifikat

Gelang emas model terbaru dari lini Frank Gold ini sudah mendapat sertifikasi SNI atau Standar Nasional Indonesia. Itu artinya, Anda akan terhindar dari aksi penipuan yang biasanya kerap ditemui dalam perdagangan emas, seperti halnya perhiasan. Jadi, Anda tidak perlu khawatir dan Anda bisa segera tampil cantik di setiap aktivitas!

Koleksi perhiasan emas unik Deer Charm Bangle dari lini Frank Gold sudah bisa Anda dapatkan di seluruh store MONDIAL, Frank & co., dan The Palace. Selain bisa dipakai untuk menunjang penampilan pribadi, koleksi woman’s bangle ini juga bisa jadi rekomendasi hadiah untuk teman dan kerabat terdekat Anda. Get your Frank Gold and radiate your persona!

Dapatkan informasi mengenai berbagai produk dari lini Frank Gold dan koleksi perhiasan berlian lainnya melalui website resmi MONDIAL , Frank & co., dan The Palace serta follow Instagram @mondial , @franknco_id , dan @thepalace_id .

More News

21/01/2025 Pesona Diamond Necklace MONDIAL yang Dipakai Para Selebriti di Tahun 2024
 
30/12/2024 Sambut Tahun Baru 2025 dengan Diamond Necklace yang Berkilau
 
29/12/2024 Makna Sentimental Memberikan Liontin Berlian sebagai Hadiah
 

BEYOND MONDIAL

icon wa
TALK TO US!