Cara Simple Menentukan Ukuran Cincin Wanita agar Pas di Jari

16/11/2024

Agar cincin terasa nyaman dan pas di jari, sangat penting untuk mengetahui ukuran yang tepat. Memilih ukuran cincin wanita yang sesuai sangat perlu diperhatikan agar cincin yang Anda beli bisa pas di jari, nyaman, dan terlihat cantik. Dengan mengetahui ukuran jari Anda, Anda bisa lebih percaya diri saat membeli cincin apapun.

Umumnya ada standar ukuran cincin wanita Indonesia yang sering dipakai. Namun, supaya tak salah ukuran, berikut beberapa cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk menentukan ukuran cincin berlian yang pas.

Cara Mengetahui Ukuran Cincin Wanita yang Tepat di Jari Anda

1. Datang ke Butik Perhiasan untuk Menemukan Ukuran Paling Akurat

Tips utama dan yang terpenting adalah mempercayakan pada jewelry representative di butik perhiasan terpercaya agar dapat mengkonsultasikan ukuran cincin wanita . Butik perhiasan seperti MONDIAL tentunya punya jewelry representative professional untuk membantu Anda menemukan berbagai kebutuhan perhiasan.

2. Gunakan Cincin yang Sudah Ada

Tips penting lainnya, Anda bisa mencoba mengukur salah satu koleksi cincin Anda yang paling pas dengan ukuran jari. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui ukuran jari cincin wanita yang sesuai. Ukur diameter bagian dalam cincin menggunakan penggaris dan catat ukurannya. Anda bisa menyesuaikan ukuran cincin di tabel ukuran cincin wanita yang bisa dicari secara online .

3. Manfaatkan Benang atau Tali

Anda juga bisa mengetahuinya dengan metode yang sederhana. Mengukur ukuran cincin wanita tidaklah sulit. Anda hanya membutuhkan benang atau kertas. Caranya, ambil benang atau kertas dan lingkarkan di sekitar jari Anda. Lalu tandai dan sejajarkan dengan penggaris, ukur panjangnya dalam milimeter. Ulangi langkah tersebut beberapa kali untuk pengukuran yang lebih akurat.

4. Gunakan Alat Pengukur Cincin ( Ring Sizer )

Kalau ingin metode lain, Anda bisa menggunakan alat pengukur cincin khusus. Alat ini bisa Anda beli di berbagai toko online . Kenakan pada jari Anda, kemudian pada bagian dalam ring sizer , baca keterangan ukuran yang tertera pada cincin pengukur tersebut untuk mengetahui ukuran jari cincin wanita yang pas untuk Anda.

Ukuran cincin yang tepat adalah kunci kenyamanan dan keindahan sebuah perhiasan. Anda juga bisa selalu berkonsultasi dengan ahli perhiasan tentang cara memilih ukuran cincin yang nyaman dikenakan. Salah satunya adalah di MONDIAL yang memiliki tim ahli dan profesional untuk membantu Anda. Jika Anda sudah menentukan ukuran yang tepat, maka selanjutnya Anda bisa memilih model cincin berlian terbaik. Salah satunya dari koleksi branded diamond MONDIAL berikut ini.

Cincin Wanita dengan Branded Diamond Berkualitas Tinggi dari MONDIAL

Sebagai House of Brands , MONDIAL juga selalu konsisten menghadirkan perhiasan terbaik berhiaskan berlian berkualitas, tiap berlian branded MONDIAL memiliki standarisasi ketat dan menjadikannya sebagai perhiasan yang eksklusif. Salah satunya adalah dari MEC Ultimate yang bisa menjadi rekomendasi untuk cincin nikah berhiaskan berlian branded dengan 4C yang luar biasa dari 49 parameter penilaian yang ketat.

Cincin wanita dengan tatahan berlian branded satu ini memiliki pesona rose gold yang menawan dengan desain menyerupai kelopak bunga di bagian tengahnya. Sempurna jadi pilihan Anda yang menyukai gaya manis nan elegan.

Cincin Wanita dengan Berlian MEC yang Berkilauan

Selain itu, ada pula branded diamond dari koleksi Light of MONDIAL. Koleksi perhiasan berlian yang diberi tatahan berlian pilihan dari 0.1% teratas, menonjolkan cahaya dan kilau yang tak tertandingi. Berlian LOM dipilih secara khusus untuk memastikan kualitas cahaya dan kemilau yang luar biasa, menciptakan tampilan yang memikat. LOM memiliki 49 parameter penilaian yang ketat, dengan purity 100% karbon, dan hanya menggunakan top quality color dan clarity (D color dan Flawless-IF).

Salah satu keindahannya bisa Anda lihat pada cincin berlian wanita satu ini. Pesona white gold dengan desain solitaire membuat tampilannya makin memukau di jari-jemari Anda.

Kemewahan Cincin Berlian dari Koleksi Light of MONDIAL

Keindahan perhiasan MONDIAL dapat menjadi representasi terbaik bagi Anda yang ingin tampil percaya diri dan standout . Seperti sosok Nicholas Saputra yang menampilkan versi terbaik dirinya dengan perhiasan berlian MONDIAL pilihan.

Pesona Nicholas Saputra dengan Perhiasan Berlian di Campaign Terbaru

MONDIAL hadir dengan campaign terbarunya yakni #AllAroundDivision. Dibintangi oleh Nicholas Saputra yang tampil sebagai ‘ The Waiter ’ yang elegan dengan balutan perhiasan MONDIAL.

MONDIAL x Nicholas Saputra di Campaign All Around Division

Sosok Nicholas Saputra yang memiliki akses ke seluruh lini MONDIAL memastikan bahwa tiap kualitas berlian sesuai dengan legacy brand dan mencerminkan citranya yang berkelas. Ini juga sebagai bentuk partisipasinya yang berperan menjadi Creative Director MONDIAL Precious yang selalu memastikan tiap pencinta perhiasan mendapatkan pengalaman berbelanja di MONDIAL yang luar biasa dan eksklusif.

Temukan Ukuran Cincin Wanita yang Sesuai untuk Jari Anda di Butik MONDIAL!

Jadikan penampilan Anda lebih sempurna dengan pilihan perhiasan mewah berkualitas tinggi MONDIAL! Anda juga pastinya bisa menemukan ukuran cincin berlian wanita yang pas untuk jari Anda!

Butik MONDIAL terus berinovasi menghadirkan perhiasan eksklusif dan berkualitas tinggi untuk semua pencinta perhiasan. MONDIAL dengan 14 butiknya yang tersebar di Indonesia selalu mengutamakan warisan makna dan craftsmanship dalam setiap hasil karyanya. Hadir dengan kualitas desain berkonsep #ImDifferent, MONDIAL memiliki koleksi perhiasan dengan ragam berlian fancy color , fancy shape , dan fancy construction .

Kunjungi butik MONDIAL dan temukan koleksi perhiasan berkualitas tinggi! Jangan lewatkan update koleksi perhiasan terbaru MONDIAL di official website MONDIAL dan follow Instagram @mondial!

#Mondial

#ImDifferent

#MONDIALLoveGala

#MECUltimate

#MONDIALPrecious

More News

30/12/2024 9 Tips Cara Styling Bros Wanita untuk Berbagai Acara
 
18/12/2024 Bros Wanita yang Fashionable untuk 2025, Pilihan Terbaik untuk Anda
 
17/12/2024 Bros Unisex MONDIAL yang Digunakan oleh Aghniny di Festival Film Indonesia 2024
 

BEYOND MONDIAL

icon wa
TALK TO US!